Teknik Audio Video SMK Ma’arif 2 Gombong

Bidang keahlian Teknik Audio Video sebagai satu dari bidang keahlian yang tersedia di SMK Ma’arif 2 Gombong yang beramatkan di Jalan Kemukus No. 96B Gombong Kabupaten Kebumen.

Pada prinsipnya memilih jurusan memang sebaiknya disesuaikan dengan bakat dan minat yang diinginkan oleh peserta didik, untuk itu calon siswa-siswi harus memahami potensi dirinya sendiri agar tidak salah dalam memilih jurusan yang akan diikuti, dan kelak jurusan yang dipilihkan akan memperlancar proses Kegiatan Belajar Mengajar dan tercapainya hasil akhir yang sangat memuaskan.

Jurusan Teknik Audio Video, merupakan salah satu diantara tiga jurusan yang ada di SMK Ma’arif 2 Gombong yang mendidik dan membekali siswa-siswinya terampil dan profesional dibidang Audio Video seperti pembuatan perangkat audio, mengoperasikan sound system, memahami multimedia perekaman baik suara maupun gambar sampai proses editing dan siap untuk dipublikasikan atau sebagai movie dokumenter.

Selain itu juga terampil dan memahami bidang pertelevisian, system pengoperasian, perawatan dan perbaikan, juga pemahaman proses siaran Televisi. Menguasai program-program komputer yang menunjang proses Teknik Audio Video.

PROSPEK TAMATAN

>> Tamatan atau lulusan Teknik Audio Video SMK Ma’arif 2 Gombong diharapakan mampu diserap dunia kerja pada bidang:

  1. Persewaan Sound Sistem
  2. Video Shooting
  3. Perkantoran, Super Market
  4. Perakitan Elektronika
  5. Bengkel Elektronik
  6. Dealer & Dstributor Peralatan Elektronika
  7. Industri Elektronika, dll

>> Berwirausaha di bidang Elektronika Audio Video seperti :

  • Mendirikan Bengkel Elektronika, Persewaan Sound System, Video Shooting, dll.